Indonesia Masters 2026 - Banyak Pelajaran untuk Pitchamon Opatniputh

Pitchamon Opatniputh & Chen Yu Fei (Djarum Badminton)
Pitchamon Opatniputh & Chen Yu Fei (Djarum Badminton)
Indonesia Masters ‐ Created by EL

Jakarta | Pebulu tangkis tunggal putri Thailand, Pitchamon Opatniputh, harus mengakui ketangguhan unggulan teratas, Chen Yu Fei, pada partai puncak Indonesia Masters 2026. Pink, sapaan atlet berusia 19 tahun itu, menyebut banyak pelajaran berharga yang ia petik dari laga melawan pemain kawakan asal China tersebut.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (25/1), Pitchamon kalah dua gim langsung 21-23, 13-21 dalam durasi 52 menit. Ia mampu memberikan perlawanan sengit terhadap Chen sepanjang gim pembuka, dan mampu menyamakan kedudukan menjadi 20-20, tetapi gagal meraih kemenangan .

Pertarungan ketat kembali tersaji pada paruh pertama gim kedua. Namun, selepas interval, Chen mampu meraup poin demi poin dan mengunci kemenangan di gim kedua untuk memastikan podium teratas turnamen bulu tangkis level BWF World Tour Super 500 tersebut. "Di gim kedua, Chen meningkatkan tempo permainan dan khususnya sangat mendominasi permainan setelah interval. Dia sangat mengontrol permainan di gim kedua," tutur pemain peringkat ke-36 dunia ini kepada wartawan.

Bertanding melawan Chen, menurut Pitchamon, menjadi pengalaman berharga, terlebih karena laga tersebut merupakan partai puncak turnamen Tur Dunia BWF. Ia mengaku banyak pelajaran penting yang didapat dan dapat menjadi bekal untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya. "Saya banyak belajar dari setiap pertandingan di turnamen ini, terutama dari partai final," tuturnya.

"Saya berharap dari sini saya bisa meningkatkan kecepatan dan juga tenaga. Itu yang saya rasakan masih kurang selama bermain di sini," Pitchamon, menjelaskan.

Bagi Pitchamon, podium runner-up Indonesia Masters 2026 menjadi pencapaian signifikan di awal musim kompetisi tahun ini, mengingat ia sebelumnya gagal melampaui babak pertama Malaysia Open 2026.