Thailand Masters 2026 - Rachel/Febi Rebut Tiket Perempat Final

Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum (Humas PP PBSI)
Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Pathum Wan | Ganda putri Indonesia, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum, merebut tiket perempat final Thailand Masters 2026 setelah mengalahkan pasangan tuan rumah, Hathaithip Mijad/Napapakorn Tungkasatan. Berlaga di Nimibutr Stadium, Pathum Wan, Rachel/Febi membutuhkan waktu selama 54 menit untuk meraih kemenangan tiga gim 21-16, 18-21, 21-11.

"Alhamdulillah pertandingan hari ini berjalan dengan lancar tanpa cedera. Di gim kedua feeling dan touching-nya kurang dibuat cepat, karena kami 'menang angin' jadi bola dari lawan suka berhenti jadi timing kami kurang tepat," tutur Febi kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

Sementara itu, Rachel menilai, keunggulan Mijad/Tungkasatan terletak pada pola serangan yang agresif dan sulit diantisipasi. Mereka juga memiliki pola serang yang konsisten, ditambah kekuatan pukulan yang cukup kencang, serta penempatan arah serangan yang akurat, sehingga menyulitkan ia dan Febi untuk mengembangkan permainan sepanjang pertandingan. 

"Untuk pola main tadi, tergantung dari posisi lapangannya. Kalau 'kalah angin' kami mencoba untuk terus mengisi pukulannya dan jika menang angin kami mencoba untuk lebih diteken dan dicepetin lagi temponya," jelasnya.

Di perempat final, Jumat (30/1), Rachel/Febi menantang pasangan asal Jepang yang menempati unggulan keempat, Kaho Osawa/Mai Tanabe.