(Olimpiade Rio 2016) Butuh 2 Set Buat Tommy Taklukkan Howard Shu

Tommy Sugiarto
Photo: badmintonindonesia.org
Olimpiade ‐ Created by TIF

RIO DE JANEIRO - Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto menang mudah pada laga perdananya tampil di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, Brasil, Jumat (12/8). Menghadapi wakil Amerika Serikat Howard Shu, Tommny menang 21-14, 21-10 di Riocentro - Pavillion 4.

Tommy yang tampil sebagai unggulan ketujuh itu belum menemui kesulitan berarti menghadapi Shu yang merupakan peringkat 67 dunia BWF. Dia berusaha memanfaatkan penampilan pertamanya untuk beradaptasi dengan kondisi lapangan terutama soal angin.

Di Olimpiade 2016 ini, Tommy berada di Grup J bersama Shu dan wakil dari Kuba, Osleni Guerrero. Selanjutnya, Tommy akan menghadapi Guerrero pada, Minggu (14/8) untuk memperebutkan posisi juara Grup J.

"Waktu awal mainnya belum terlalu nyaman karena masih adaptasi. Di sisi lain, lawan juga terlihat enjoy mainnya. Tapi begitu mulai enak mainnya, saya tidak kasih dia kesempatan," aku Tommy usai pertandingan.

Ayahanda Tommy yang juga legenda bulutangkis Indonesia, Icuk Sugiarto menilai anaknya belum tampil pada level permainan terbaiknya. Dia masih berusaha mencari-cara untuk mengatasi angin kencang di venue pertandingan, pasalnya tak mudah buat Tommy mengontrol bola.

"Saya rasa Tommy bisa jadi juara grup asalkan tidak ada masalah non teknis selama pertandingannya. Mudah-mudahan kondisi Tommy juga bisa lebih baik seperti saat dia melakukan persiapan di Jakarta sebelum terbang ke Brasil," ungkap Icuk.

Buat Tommy ini jadi kali pertama dia tampil di ajang multievent empat tahunan terbesar di dunia. Jalannya pun terbilang tak mudah. Jika mulus melewati babak penyisihan grup, peringkat sembilan BWF ini bakal jumpa pebulutangkis terbaik dunia lain di atasnya, seperti Lee Chong Wei dari Malaysia dan Lin Dan asal Tiongkok.

Pada pertandingan lain, wakil Indonesia di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Debby Susanto jumpa wakil Jerman, Michael Fuchs/Brigit Michels pada laga kedua di Grup A. Dari dua pertemuan sebelumnya, Praveen/Debby mengantongi dua kemenangan, yakni kala jumpa di Singapura Terbuka April lalu dan di Kejuaraan Bulutangkis International di India, Februari 2016. Hingga berita ini diturunkan, pebulutangkis Indonesia lainnya masih melakoni pertandingannnya.